• 085100312631
  • maumbisurabaya@gmail.com
  • Siwalankerto Utara 63, Wonocolo Surabaya
KREATIVITAS
What a Data Scientist do?

What a Data Scientist do?

Jika dilihat, pekerjaan yang kami bahas kali ini tentu saja terkait dengan data. Data Scientist merupakan pekerjaan yang sangat menjanjikan bahkan hingga lima tahun ke depan. Mengingat Indonesia  adalah negara yang mempunyai penduduk yang banyak, tak memungkiri jika penduduknya juga bekerja dalam bidang usaha dan bisnis kecil maupun besar. Sedangkan dalam bisnis kecil maupun besar pasti sangat bergantung dengan data. Jika Perusahaan tidak mampu mengolah data, bisnis tidak akan memiliki pedoman untuk strategi operasi yang efektif dan efisien untuk mendapat keuntungan.

Tahukah kamu apa itu data science? Data science adalah kemampuan untuk mengelola data dengan tujuan menciptakan strategi bisnis.Dalam dunia kerja, orang yang memiliki kemampuan dalam bidang ini disebut DATA SCIENTIST.

Tugasnya antara lain adalah :

1.Mengidentifikasi sumber pengumpulan data.

2.Memproses, membersihkan, dan mengintegrasikan data.

3.Menganalisis data dalam jumlah besar.

4.Mengembangkan, mengimplementasikan, dan memelihara database.

5.Menyiapkan laporan data.

Jika kamu tertarik dan ingin menjadi Data Scientist, kamu bisa mengambil perkuliahan jurusan ilmu statistika.

            Ilmu statistika adalah  ilmu yang mempelajari bagaimana cara merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, lalu menginterpretasikan, dan akhirnya mempresentasikan data. Adapun Salah satu kampus yang menyediakan jurusan ini adalah Universitas Airlangga. Dalam status akreditasi A Berdasarkan Nomor SK 1411/SK/BAN-PT/Akred/S/V/2018. Nah, kamu tertarik tidak untuk menjadi seorang Data Scientist?

Sub tema: Aku Ingin Menjadi Seorang Data scientist.

Penulis : Alvina Fiqhiyah Ardita dan Rizky Maulidia Salsabila

Universitas Airlangga: https://unair.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

OPEN PPDB 2023

X